Biografi : Anne Avantie – Perancang Busana Indonesia
Anne Avantie – Desainer kebaya kondang ini lahir di Semarang pada tanggal 20 Mei 1954. Tidak hanya sukses sebagai seorang desainer, beliau juga terkenal karena berbagai kegiatan sosialnya yang sudah banyak membantu orang – orang yang kekurangan supaya bisa meraih kesuksesan yang sama dengannya.
Hidup Ibu Anne dulu tidaklah sesukses sekarang. Lahir dan berasal dari keluarga yang mempunyai banyak anak membuat Ibu Anne harus mampu hidup dengan segala kekurangan. Beliau adalah anak ke- 22 dari 24 bersaudara, dengan banyaknya tanggungan yang dimiliki oleh orang tua Anne, Beliau harus rela tidak dapat melanjutkan pendidikan hingga ke perguruan tinggi, dan terpaksa harus puas hanya dengan menjadi lulusan SMP.
Meskipun begitu Ibu Anne tidak berkecil hati. Ibu Anne yang dari kecil sudah tertarik dengan dunia Fashion mengawali karirnya sebagai seorang tukang jahit, dan secara otodidak Ibu Anne berhasil merancang kebayanya sendiri dan mulai beralih profesi menjadi seorang desainer kondang. Hasil karyanya sudah sampai ke mata dunia. Hingga sekarang kebaya hasil desain dari Ibu Anne tetap menjadi kebaya termahal di Indonesia.
Walaupun dengan latar pendidikan yang tidak tinggi, Ibu Anne sukses membuktikan kepada banyak orang bahwa kesuksesan yang diraihnya murni karena kemampuan dan sifat tidak pantang menyerahnya dalam menjalani pekerjaannya.
Kesuksesan yang diraih oleh Ibu Anne tidak semata-mata membuat dia menjadi gelap mata, beliau justru banyak bekerja sama dengan banyak pihak guna membangun lembaga masyarakat yang bisa membantu orang-orang yang kurang beruntung baik dari segi pendidikan atau fisik untuk bisa mendapatkan kesempatan yang sama dengan orang lain dalam mencari pekerjaan. Kesuksesan, prestasi dan menjadi inspirasi bagi banyak orang tentu membuat seorang Anne Aviantie pantas menjadi teladan wanita Indonesia.
Baca Juga :